Sabtu, 20 Oktober 2012

PROSPEK DAN POTENSI ALPUKAT



PROSPEK DAN POTENSI ALPUKAT


Alpukat telah dikenal diseluruh dunia dan digemari oleh segala bangsa karena rasanya yang enak apalagi kalau dicampur dengan es sebagai minuman penyegar. Alpukat dapat dijumpai diberbagai tempat . Permintaan buah alpukat datang dari berbagai penjuru untuk berbagai keperluan sebagai bahan campuran pembuatan minuman, industri dan obat..

Karena jumlah permintaannya cukup banyak baik untuk keperluan didalam negri maupun keperluan export maka banyak negara-negara mulai membudidayakan alpukat. Negara – negara produsen penghasil alpukat adalah Amerika Serikat, Hawai, Australia, Kuba, Argentina dan Afrika Selatan.

Alpukat dapat diperbanyak dengan mudah, cukup menggunakan bijinya dan tidak membutuhkan biaya yang mahal untuk perawatannya. Alpukat dapat menghasilkan 100s/d 500 buah per-pohon. Untuk skala kebun alpukat bisa menghasilkan kurang lebih 7 s/d 10 ton / hektarnya. Alpukat memiliki prospek cerah untuk meningkatkan pendapatan apabila dikembangkan dengan berwawasan agribisnis.


MANFAAT DAN KEGUNAAN ALPUKAT
Alpukat dapat dimakan oleh siapa saja dan berapa saja karena kadar asam lemak jenuh pada buah alpukat tergolong rendah. Alpukat tergolong buah yang memiliki kadar lemak dan kalori yang tinggi. Buah alpukat mengandung Vitamin A, Vitamin C, Vitamin B kompleks, Vitamin E dan Vitamin D. Kandungan terbanyak adalah vitamin A.

Alpukat yang diproses menjadi minyak dipergunakan sebagai salah satu bahan dalam industri kosmetika karena minyak buah alpukat mudah dicerna dan tidak banyak mengandung asam lemak. Minyak biji alpukat dapat dimanfaatkan juga untuk menyembuhkan pengerasan kulit, menyembuhkan penyakit rematik dan luka-luka bernanah.

Alpukat yang diambil dagingnya dimanfaatkan sebagai pengencang kulit muka yang tampak kendur, memperkuat dan mencegah kulit menjadi keriput, manjur untuk mengobati sariawan, mempercepat dan menyuburkan pertumbuhan rambut. Daging buah alpukat tidak boleh direbus atau dibuat selai karena rasanya akan berubah menjadi pahit.

Alpukat memiliki kulit dan daun yang dapat dipergunakan untuk obat kumur dan menyembuhkan sakit gigi. Daun alpukat yang direbus dapat mengobati penyakit kencing batu. Dari daun alpukat jenis Meksiko dapat disuling minyak atsiri sebanyak 3,5% yang mengandung bahan kimia estragole 95%.

Alpukat paling sering dikunjungi oleh lebah karena bunga-bunga dipohon alpukat merupakan sumber madu dan sari bunga untuk lebah. Daerah yang banyak tanaman alpukat biasanya banyak pula menghasilkan madu.


SEKILAS BUDIDAYA ALPUKAT
Alpukat sesuai bentuknya dibedakan jenis hijau panjang dan hijau bulat, merah panjang dan merah bulat serta alpukat jenis batok. Sesuai warna dagingnya alpukat dikenal dengan nama alpukat mentega karena warnanya kuning mentega, alpukat susu karena warna dagingnya berwarna putih kekuningan seperti susu. Alpukat terdiri 3 golongan yaitu : Jenis meksiko, Jenis Guatemala dan jenis West Indian.

Alpukat dapat ditanam didataran rendah hingga dataran tinggi hingga 1.500 dpl dengan suhu udara 15 s/d 30 derajat Celcius dan curah hujan 5-6 bulan basah dengan air bawah tanah 0,5 s/d 2 meter. Tanaman alpukat dapat tumbuh di tanah remah atau lempung berpasir. Karena dapat hidup didaerah tropis maupun sub tropis alpukat tidak membutuhkan intensitas cahaya tertentu

Alpukat dapat ditanam menggunakan biji atau okulasi. Biji berkualitas didapatkan dari alpukat tua yang langsung dipetik dari pohonnya. Biji diambil dan langsung ditanam saat itu juga dengan memasukkan biji kedalam tanah dimana bagian yang runcing menghadap keatas. Biji alpukat ditanam dengan kedalaman kurang lebih 5-7 cm. Pertumbuhan biji sudah nampak 2-3 minggu setelah tanam.

Alpukat yang ditanam dengan sistim okulasi bertujuan untuk mendapatkan bibit yang berasal dari jenis tertentu agar tidak berubah sifatnya. Penanaman menggunakan okulasi dilakukan apabila ingin membuka kebun alpukat dengan skala yang luas. Dengan okulasi diharapkan bisa didapatkan hasil panen yang seragam dan tidak berubah dari sifat aslinya.

Alpukat saat berbunga sangat bergantung pada daerah dan jenis buah. Bunga alpukat tumbuh pada ujung ranting dengan bentuk malai yang berjenis kelamin dua. Penyerbukan banyak terjadi dengan bantuan lebah. Biasanya alpukat berbunga pada bulan April s/d Agustus dan Oktober s/d Nopember. Alpukat berbuah dari bulan Desember s/d Februari dan Mei s/d Juli

Alpukat adalah tanaman yang berumur panjang. Alpukat yang ditanam ditegalan dianjurkan memakai rabuk organis seperti sisa tanaman atau daun-daunan karena saat masih muda alpukat lebih banyak memerlukan fosfat dan kalium. Semakin berumur alpukat justru lebih banyak memerlukan nitrogen dan kalium dibandingkan fosfat.

Alpukat rentan terhadap hama dan penyakit. Alpukat sering diserang ulat hingga daunnya habis. Biasanya setelah serangan selesai dan ulatnya menjadi kepompong pohon alpukat akan berbunga. Hama lain yang menyerang alpukat adalah : Hama helopeltis yang menghisap pucuk daun hingga kering dan bubuk yang merusak ranting bawah hingga tanaman menguning dan mati.
Alpukat juga sering terkena penyakit leher yang diakibatkan oleh serangan jamur phytophtora cinamomi. Penyakit ini timbul ditempat-tempat yang tanahnya agak berat dan tidak baik drainasenya. Tanaman alpukat juga sering dihinggapi tanaman parasit / pasilan yang menyebabkan lambat laun tanaman alpukat mati.

Alpukat tua dapat dipanen dengan ciri-ciri kulit buah kelihatan labus / tidak mengkilap, bila diketok dengan jari terdengar suara yang berat dan biji alpukat seperti terlepas bila buah dikocak. Alpukat yang ditanam dengan biji mulai berbuah setelah berumur 4 s/d 5 tahun, sedangkan sistim okulasi dapat dipanen saat berumur 3 s/d 4 tahun. Pemanenan dilakukan dua kali setahun.

Alpukat yang sudah cukup tua membutuhkan waktu kurang lebih 3 hari setelah petik untuk pematangan. Buah alpukat apabila disimpan dalam ruangan dengan suhu 5 derajat Celcius dapat bertahan hingga 30 s/d 40 hari sejak panen.


KRITERIA PERMINTAAN ALPUKAT
Alpukat permintaan pasar lokal tidak diperlukan grade yang ketat. Yang utama bahwa alpukat setelah sampai ditempat penampungan masih nampak segar dan belum matang. Kriteria yang diminta adalah buah sudah tua, warna hijau pudar tidak mengkilat, biji alpukat terdengar seperti terlepas apbila buah dikocok. Alpukat permintaan swalayan dan supermarket tidak jauh berbeda dengan permintaan pasar lokal hanya saja perlu disortasi terlebih dahulu sesuai besar dan kecilnya buah.

Alpukat untuk pengiriman kepasar lokal dipacking menggunakan peti dari kayu yang didalamnya dilapisi dengan karton. Tiap peti memuat antara 50 s/d 80 kg. Sedangkan untuk pengiriman keswalayan dan supermarket dikemas dengan menggunakan kardus dan ditata sedemikian rupa sehingga tidak saling tertindih.


DAFTAR PUSTAKA
- Drs. Daryanto - Bercocok Tanam Buah-buahan – Semarang : Aneka Ilmu - 2006
- Rismunandar - Memperbaiki lingkungan dengan bercocok tanam jambu mede dan advokat - Bandung : Sinar Baru - 1990
- Drs. Hendro - Pengenalan jenis-jenis tanaman buah-buahan - Bandung : Sinar Baru - 1984
- Sofyan Arsyad B.Sc - Iklim dan Pengairan - Jakarta : CV. Yasaguna - 1981

4 TIPS MEMPERSIAPKAN PERENCANAAN DANA PENSIUN




4 TIPS MEMPERSIAPKAN PERENCANAAN DANA PENSIUN



Siapkan Masa Pensiun Secermat Mungkin

Pensiun? Bukankah itu masih lama? Banyak perencana keuangan menjelaskan jangan pernah merasa terlalu muda untuk merencanakan dana pensiun Anda. Pasalnya, yang sering terjadi adalahumumnya orang-orang yang masih berusia muda terlambat untuk merencanakan dana pensiun. Rata-rata yang terjadi, sebagian orang merencanakan dana pensiun pada usia 40 tahun.

Akibat dari penundaan rencana dana pension
Perencanaan dana pensiun yang ditunda-tunda akan berakibat pada memaksa diri melakukan strategi investasi yang agresif. Resikonya adalah terkena imbas fluktuasi pasar yang mengakibatkan hasil investasi malah akan tergerus lebih banyak. Untuk itu, lakukanlah perencanaan masa pensiun dimulai sejak sekarang dengan bijaksana.
Perencanaan Pensiun Jangka Panjang
Merencanakan dana pensiun untuk jangka panjang sejak awal itulah yang dimaksud dengan langkah bijaksana. Selain Anda lebih siap, perencanaan pensiun jangka panjang pun akan sekaligus memperkuat fundamental ekonomi negara secara keseluruhan. Dilansir dari Klasika Kompas, ada beberapa tips penting dalam mempersipakan perencanaan dana pensiun.
4 Tips Penting dalam mempersiapkan perencanaan dana pension
1) Konsisten dengan gaya hidup sederhana.

- Dalam rangka menjalankan gaya hidup sederhana, jangan pernah mengeluarkan alokasi dana yang lebih besar dari pendapatan Anda setiap bulannya. Upayakanlah menabung sekitar 3% hingga 10% dari pendapatan bulanan untuk keperluan dana pensiun.


2) Kembangkanlah tabungan Anda.

 - Terdengar klise namun hal ini pun merupakan tips yang bermanfaat bila dilakukan dengan konsisten. Karena dengan mengembangkannya, Anda bisa sukses meraih kebebasan finansial. Seringkali terjadi di kalangan orang muda terperangkap oleh euforia pengeluaran membeli barang yang tidak penting.
TRIK
Menabunglah terlebih dahulu dan belanjakan sisanya. Lakukanlah secara konsisten.

3) Selesaikanlah urusan utang-piutang Anda sesegera mungkin.
Bagi mereka yang banyak utang, buatlah skala prioritas dengan menyusun utang yang berbunga paling tinggi, *BUNGA KOK TINGGI? :D* atau kolektifkanlah utang tersebut dalam satu wadah. Hal ini dilakukan agar pemasukan bisa dialokasikan untuk persiapan pensiun. Ingatlah, pada 30 atau 40 tahun mendatang bila masih berutang akan menjadi lebih besar tingkat suku bunganya.

4) Alokasikanlah dana darutat.

Sisihkan anggaan yang benar-benar akan dialokasikan untuk keperluan darurat. Umumnya, dana darurat paling sedikit tiga kali pengeluaran bulanan untuk yang bujang atau lajang. Bagi yang sudah berkeluarga enam kali pengeluaran

12 BUAH DAN SAYUR YANG 'KOTOR'



12 BUAH DAN SAYUR YANG 'KOTOR'





Tidak dapat dipungkiri kalau buah dan sayur yang kita beli kadang mengandung zat kimia. Apalagi untuk beberapa jenis buah dan sayur yang bukan organik. Beberapa jenis sayur dan buah berikut adalah yang 'terkotor'.

Kalau belanja buah dan sayur, jenis buah dan sayur apa yang Anda pilih? Yang bentuk dan penampilannya sempurna, atau mungkin dengan sedikit berlubang di beberapa bagian? Sebagian besar kita lebih senang memilih jenis buah dan sayur yang bentuknya 'mulus' tanpa cela. Padahal untuk syarat buah dan sayur yang 'aman' adalah yang tidak selalu mulus secara penampilan.

Kalau Anda membeli buah ataupun sayuran yang non organik, biasanya selama masa tanam digunakan pestisida untuk menghindari serangan hama. Hal inilah yang membuat sayuran dan buah jadi 'kotor'. Berikut ini adalah 12 jenis sayur dan buah yang sebaiknya dibeli secara organik:

1. Seledri
Di Amerika,seledri dipanen selama musim gugur dan musim dingin,karena permintaan cukup tinggi untuk Thanksgiving dan Natal. "Saat berangin dan hujan, justru memicu pertumbuhan bakteri dan penyakit pada tanaman. Dan sedikit orang yang mau membeli sayuran ini dalam keadaan 'rusak'," ujar Stuart Reitz, PhD, seorang peneliti di USDA.

2. Peach
Rasa buah yang manis menjadikan peach seringkali menjadi rumah ulat. Petani pun menyemprotkan pestisida sejak tanaman ini berbunga hingga masa panen. Jadi bisa dibayangkan betapa banyaknya jumlah pestisida yang menempel pada buah peach saat di panen.

3. Strawberry
Buah cantik berwarna merah ini memiliki rasa manis-manis asam. Buah ini cukup sulit perawatannya, mudah sekali busuk. Oleh karenanya,seringkali digunakan pestisida atau bahan kimia sejenis untuk bisa membuat buah ini tetap segar.

4. Apel
Aroma harum dan rasanya yang manis mengundang lebih dari 30 insect dan setidaknya 10 jenis penyakit. Ada beberapa jenis bahan kimia ditambahkan setelah masa panen agar bisa bertahan selama beberapa waktu.

5. Blueberries
Blueberrie adalah salah satu buah terkotor dalam daftar USDA. USDA telah melakukan penelitian terhadap buah ini sejak 3 tahun terakhir.

6. Nectarines atau jeruk
Meskipun tidak seperti peach jeruk juga masih bisa terkena imbas dari pestisida. Meskipun cukup terlindung dengan kulit buahnya.

7. Paprika
Tidak seperti sayuran lainnya, sweet bell peppers alias paprika tidak memiliki rasa pahit untuk menangkal serangan hama. Hal ini mengharuskan petani sayuran menggunakan bahan kimia untuk menghindarkan sayuran ini dari hama.

8. Bayam
Bayam adalah salah satu sayuran yang menjadi favorit beberapa hama,salah satunya adalah ulat dan juga belalang. Untuk menguranginya para petani biasa menggunakan DDT, salah satu pestisida yang tidak hilang meski bayam sudah dicuci bersih.

9. Kailan
Kailan sayuran yang cukup diminati oleh hama dan juga binatang pengerat. Tak heran jika kailan seringkali disemprot dengan pestisida, meskipun hal ini dapat membunuh hewan yang justru bermanfaat.

10. Cherry
Cherry adalah salah satu jenis 'naked fruit', buah yang tidak memiliki kulit sebagai pelindung.

11. Kentang
Di Amerika tercatat bahwa kentang di semprot pestisida sebanyak 5 kali dalam satu hari. Mulai dari masa tanam hingga masa panen, tak terhitung jumlah pestisida yang menempel di dalamnya.

12. Anggur Impor
Buah-buahan yang di impor biasanya telah disemprotkan dengan bahan kimia agar bertahan selama diperjalanan,tidak terkecuali dengan anggur.

Agar jenis buah dan sayur diatas tetap dapat dirasakan manfaatnya, sebaiknya pilihlah jenis buah dan sayur organik.